Wadan Pasmar 3 Tutup Latihan Dinas Dalam Pasmar 3 Tahun 2024

Bharindojakartaindonesia.com/ – KABUPATEN SORONG – TNI AL, Dispen Kormar Sorong. Wakil Komandan Pasmar 3 Kolonel Mar David Candra Viasco, S.E., M.M., M.Sc., memimpin upacara penutupan Latihan Dinas Dalam (LDD) Pasmar 3 di lapangan apel Mako Menbanpur 3 Marinir, Distrik Salawati, Kel. Majener, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya. Jumat (12/07/2024).

Kegiatan LDD yang diselenggarakan Pasmar 3 selama satu bulan tersebut meliputi pelajaran materi dikelas dan praktek lapangan yang bertujuan untuk memberikan bekal serta pengetahuan kepada para peserta latihan dalam meningkatkan keterampilan seorang prajurit petarung Pasmar 3 baik Bintara maupun Tamtama yang akan menjadi kepala bagian ataupun anggota di satuan.

Dalam sambutan Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Sugianto, S.Sos., M.M., M.Tr.Opsla., yang dibacakan oleh Wadan Pasmar 3 menyampaikan bahwa LDD merupakan suatu proses pembinaan personel dalam mendukung perkembangan situasi organisasi yang dihadapi. Untuk itu, para prajurit harus mampu menghadapi berbagai tantangan dan tugas yang diberikan.

“Saya, mengucapkan terima kasih dan bangga kepada seluruh peserta latihan yang telah semangat dan dedikasi yang ditunjukkan selama mengikuti latihan ini. Semoga apa yang kalian dapat dari latihan tersebut dapat diaplikasikan di satuan masing-masing demi kejayaan TNI Angkatan Laut khususnya Pasmar 3 Korps Marinir,” ujar Danpasmar 3.

(Racmadi/A.Mochid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *